Pernikahan

Lain-lain, 18 September 2018

Pertanyaan:

Ustadz, Apakah tidah boleh kita nikah sama calon yang satu desa sama istrinya kakak.... Kalau di langgar akan terjadi kenapa



-- Angga (Jombang)

Jawaban:

أاسلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Saudara Angga yang dirahmati ALLAH SWT

Larangan menikah dengan seseorang yang satu desa dengan kakak ipar, tidak ada dalam Islam. Jangankan dengan orang yang satu desa dengan kakak ipar , satu RT dengan anda saja boleh . Dan tidak ada bahayanya bila anda menikah dengan orang yang berdomisili satu desa dengan anda. 

Larangan tersebut di atas adalalah ajaran kejawen.

WaLLAHU a'lam



-- Selamet Junaidi