Taubat Dari Sex Yang Melenceng

Lain-lain, 25 Maret 2018

Pertanyaan:

Assalamualaikum semuanya 

saya mau berkonsultasi untuk merubah hidup saya yang lebih baik, tapi cobaan yang saya lalui begitu berat. Awalnya saya seorang penyuka sesama jenis dan sampai sekarang rasa itu juga masih ada tapi 2 bulan belakangan ini saya merasa ingin taubat kepada AllAH SWT. Saya malu akan apa yang saya lakukan di masa lalu. ini pure dari hati saya ingin bertaubat saya takut pada ALLAH, saya dari kecil sudah terkena dengan pelecehan anak di bawah umur dan akhirnya ke ikut sampai sekarang, dan akhirnya saya merantau ke kota orang. tujuannya hanya untuk membahagiakan orang tua tapi setelah apa yang saya jalani di kota ini saya bergaul sudah melampaui batas dan sangat jarang mengingat ALLAH SWT, dan sampai pada waktunya ALLAH memberikan cobaaan, ujian, atau azab saya tidak tau yang pasti ada di kategori yang 3 itu yang akhirnya mengingatkan saya pada ALLAH SWT, DAN ingin sekali bertobat. saat ini saya tinggal bersama seseorang kalau dalam dunia laknat itu sebutannya pacar setelah saya ingin hijrah rasa ingin menjadi pacarnya hilang saya sudah niatkan seandainya saya mencintai dia itupun berdasarkan saya cinta dia karena ALLAH dan saya sudah merasa menganggap dia seperti abang saya dan saudara saya walaupun saya sering meluk cium pipi dan salaman layaknya suami istri saya menganggap itu adalah hal yang biasa karna saya merasa tidak ada rasa lagi rasa suka dan cinta berdasarkan nafsu semuanya pure saya lakukan karena rasa sayang seorang adeknya kepada abangnya, dan ingin menjalin silaturahmi yang baik aja. tiba pada suatu malam saya bener'' menyesal dengan perbuatan saya say melakukan itu lagi yaitu zina dengan sesama bersama abng saya ntah setan apa yang merasuki saya malam itu saya bener'' di puncaknya nafsu setan laknatulahakhirnya terjadi dan selesai itu saya merasa bersalah kepada ALLAH sia'' pendekatan diri saya selama 2 bulan ini kepada ALLAH saya sengaja tidak sholat shubuh karna saya malu kepada ALLAH setelah apa yang saya lakukan saya menyesal bener bener menyesal dan akhirnya saya bangun berangkat kerja dan sampai di kerjaan saya mandi besar dan ambil air wudu' dan saya sholat taubat nashuha 2 rakaat sambil menangis saya memohon ampun kepada ALLAh SWT untuk memaafkan saya walaupun saya tau saya dalam keadaan di murkai oleh ALLAH saya bener'' tulus minta Maaf pada ALLAH SWT,,,yang mau saya tanya kan apakah yang Harus saya lakukan dan sekarang saya juga masih tinggal sama Abang saya itu saya juga sudah bilang ke dia untuk tidak melakukan itu lagi cukup sebagai abng dan adik ....? mohon pencerahannya sya bener'' menyesal

waalaikum salam warahmatullah hiwabarakatu



-- Bastian (Bekasi)

Jawaban:

وعليكم السلام ورحمة الله وبركاته

Saudaraku Bastian yang sedang menerima kasih sayang ALLAH SWT.

Saya terharu bahagia membaca curhatan anda. bersyukurlah anda sedang menerima limpahan karunia besar, besar sekali. Jangan sampai anda lepas karunia ini. Jangan saudaraku, karena bisa jadi kesempatan tidak akan pernah berulang. Dan siapa yang menjamin usia anda masih ada sampai esok hari???

ALLAH itu kasih sayang pada hambaNYA meskipun dia seorang pelaku dosa besaaar:

قُلْ يَا عِبَادِيَ الَّذِينَ أَسْرَفُوا عَلَى أَنْفُسِهِمْ لَا تَقْنَطُوا مِنْ رَحْمَةِ اللَّهِ إِنَّ اللَّهَ يَغْفِرُ الذُّنُوبَ جَمِيعًا إِنَّهُ هُوَ الْغَفُورُ الرَّحِيمُ

53. Katakanlah: "Hai hamba-hamba-Ku yang malampaui batas terhadap diri mereka sendiri, janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya Allah mengampuni dosa-dosa semuanya. Sesungguhnya Dia-lah Yang Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. ( QS. Az Zumar )

Selama naza' belum tiba harapan menjadi hamba yang terbaik terbuka lebar.

Maka Sekarang anda benar-benar bertaubat? 

Harus anda tempuh:

a. Menyesali sedalam dalamnya atas perbuatan anda ini. Anda jijik dan benci kalau mengingatnya.

b. Menangislah sejadi-jadinya di hadapan ALLAH SWT. ketika sholat, berzikir dan berdoa.

c. Bertekad kuat untuk tidak mengulang lagi sampai menjelang ajal.

d. BerkumpuLLAH dengan orang-orang shaleh seperti di majlis pendalaman ilmu agama.

e. Usahakan puasa sunnah, minimal; puasa Senin dan Kamis karena ini bisa mengkebiri sex menyimpang.

f. Bertekatlah untuk segera menikah dengan wanita yang shalehah.

Semoga ALLAH SWT, memudahkan dan selalu mencurahkan rahmat dan hidayahNYA sampai akhir hayat.

WaLLAHU a'lam 

 



-- Selamet Junaidi