Yang disebut buka puasa apakah hanya saat berbuka atau termasuk makan setelah pulang taraweh?
Jika kita akan memberikan takjil dengan harapan mendapatkan pahala puasa yg kita beri takjil, lebih baik snack yg langsung dimakan saat berbuka atau nasi yg dimakan setelah shalat taraweh?
Assalaamumu 'alaikum wrwb.
Makanan atau minuman yang diniatkan untuk berbuka bagi yang berpuasa itu bernilai "memberikan buka" yang berpahala sebagai pahala yang diterima oleh yang diberi buka, meskipun dikonsumsi saat datang waktu maghrib atau dikonsumsi setelah shalat maghrib, karena Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda yang artinya ' sesungguhnya seseorang itu akan mendapat pahala dengan niatnya"
Demikian, semoga allah berkenan untuk memberikan kemudahan, taufiq dan ridho-Nya
Wallahu a'lam bishshawaab
wassalaamu 'alaikum wrwb.