Apakah Saya Terkena Gangguan Atau Tidak?

Lain-lain, 28 Februari 2019

Pertanyaan:

Assalamualaikum .. saya Annisa umur saya 18 thn saya seorang pelajar d salah satu pondok pesantren .

sya slalu sakit kepala dan sakit kepala itu tidak mengurang sama sekali walaupun sudah pergi ke dokter , dan pikiran saya juga kadang melayng , sulit konsen dalam belajar, dan juga bingung kalo lagi sama teman2 karena sulit berkomunikasi , saya sulit membedakan antara benar dan salah , saya cuma bisa mendengarkan tanpa memberi respon smaa sekali , kalo di tanya sekalipun bingung mau jawab , kalo jawab pun entah itu benar atw salah .. padahal awal nya saya normal2 saja .. apakah itu ada gangguan dari makhluk2 ghaib? terimakasih .. wassalamu'alaikum ...



-- Annisa (Bandung)

Jawaban:

Wa'alaikumussalaam wrwb.

Ananda Annisa ang dirahmati ALLAH SWT.

Perjalanan mulia Ananda, mendalami Islam pasti dan selalu ada rintangan dari dalam diri dan dari luar diri termasuk syetan. Teruslah titi jalan mulia ini dengan menguatkan kesabaran dan kesungguhan. Perjalanan ini ALLAH gambarkan dalam firman ALLAH SWT:

أَمْ حَسِبْتُمْ أَنْ تَدْخُلُوا الْجَنَّةَ وَلَمَّا يَعْلَمِ اللَّهُ الَّذِينَ جَاهَدُوا مِنْكُمْ وَيَعْلَمَ الصَّابِرِينَ

142. Apakah kamu mengira bahwa kamu akan masuk surga, padahal belum nyata bagi Allah orang-orang yang berjihad[232] diantaramu dan belum nyata orang-orang yang sabar. ( QS: Ali 'Imron )

Ananda harus yakin pasti atas Rahmat ALLAH bisa melalui semua ini. Coba lakukan :

a. Coba Renungkan apakah ada dosa yang dilakukan; meninggalkan sholat wajib, sholat tidak sungguh-sungguh,  kesalahan kepada kedua orangtua dan lain-lain. Dosa itu meresahkan. Karena itu perbanyak istighfar dan taubat. In syaa ALLAH hati akan tenang. Sehubungan dengan orang tua ,langsung mohon maaf kepada beliau.

b. Bacalah surah Al Baqarah sampai hati tenang.  Ketika membaca surah Al Baqarah ada reaksi tidak enak di badan, teruskan bacaannya.

c. Bacalah terus dengan bertawakkal kepada ALLAH SWT doa-doa perlindungan.

d. Coba wudu' dengan sempurna dan sholatlah dengan khusyu'.

Semoga ALLAH SWT selalu menjaga Ananda dari segala godaan yang mengganggu.

Luruskan niat dalam belajar maka semua ilmu itu akan menjaga Ananda.

WaLLAHU a'lam bishshawaab

 

 



-- Selamet Junaidi