Assalamualaikum
Mohon ijin bertanya, bagaimana cara terbaik untuk menasihati suami yang jarang untuk beribadah sholat. Sering diingatkan namun masih tetap pada kebiasaannya jarang sholat, terkadang hampir sehari penuh tidak sholat sama sekali atau bolong bolong sholatnya.
Saya sebagai istri takut jika akan tertular kebiasaan dari suami karena suami tidak mengajak dan mengajarkan untuk beribadah sholat. Selain itu saya takut jika terkena dosa maupun teguran dari Allah SWT karena tidak bisa mengajak suami saya sholat.
Manakala saya mengingatkan suami untuk sholat, suami akan menjawab jika mengenai sholat akan dihisab masing-masing dan istri tidak dihisab atas perilaku suami.
Mohon bantuannya Ustad/Ustazah
Terima kasih
Wa'alaikumussalaam wrwb.
Sholat merupakan salah satu rukun Islam dan sholat adalah ibadah yang tidak boleh ditinggalkan oleh setiap Muslim selama ia masih sadar dan sholat adalah ibadah yang menjadi penentu bagi baik atau buruknya ibadah ibadah yang lain, Karena itu, bagi pasangan suami isteri saling mengingatkan shalat menjadi kewajiban bersama.
Seorang istri dapat melakukan banyak hal untuk mendorong suami agar rajin shoilat dan tepat waktu dalam menunaikan sholat
Seorang istri hendaknya memperhatikan sholatnya sendiri terlebih dahulu. istri harus menunjukkan betapa seriusnya ia memandang pelaksanaan sholat di waktu yang tepat. Dengan demikian, ia menunjukkan teladan melalui sholatnya sendiri.